MAN 2 Parigi Terima Penghargaan pada Rakor PHTC di Luwuk Banggai
MAN 2 Parigi (22/11)—MAN 2 Parigi menerima penghargaan sebagai Madrasah Peserta Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) Tingkat Nasional sekaligus Madrasah Peraih Medali Perunggu Tingkat Nasional Tahun 2025. Penghargaan tersebut diberikan pada kegiatan Rapat Koordinasi Program Hasil Terbaik Cepat (Rakor PHTC) yang digelar di Hotel Estrella, Luwuk Banggai, pada 21 November 2025.
Penyerahan piagam dilakukan bersama MAN Morowali, MAN Buol, dan SMAS Al-Azhar Palu. Prosesi tersebut turut disaksikan oleh Kabid Penmad, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Parigi Moutong, dan Kasie Pendis Kankemenag Parigi Moutong.



Dalam arahannya, Kabid Pendidikan Madrasah menekankan pentingnya pembinaan yang lebih intensif dan berkelanjutan di seluruh madrasah. Ia berharap capaian ini dapat menjadi pemicu peningkatan prestasi madrasah di masa mendatang, khususnya dalam menghadapi kompetisi di tingkat nasional.
Sementara itu, Plt. Kakanwil Kemenag Provinsi Sulawesi Tengah mendorong seluruh madrasah untuk memperkuat model pembinaan siswa, baik melalui bimbingan terstruktur, pelatihan intensif, maupun studi tiru pada madrasah-madrasah yang konsisten meraih juara pada ajang OMI (dahulu KSM).


Penghargaan yang diraih MAN 2 Parigi ini menjadi bukti bahwa madrasah dari daerah mampu berprestasi dan memberikan kontribusi nyata bagi peningkatan mutu pendidikan madrasah di Sulawesi Tengah. Prestasi ini diharapkan menjadi dorongan bagi seluruh warga madrasah untuk terus meningkatkan kualitas pembinaan dan prestasi di masa yang akan datang.
Redaksi | Humas MAN 2 Parigi






































































